Mungkin ada di antara anda yang belum bisa atau belum paham bagaimana caranya membuat blog. Pada postingan kali ini, saya akan mengulas sedikit mengenai bagaimana cara membuat blog di blogspot secara gratis. Seperti halnya e-mail, dalam membuat blog pun kita harus mempunyai sebuah account terlebih dahulu, oleh karena itu silahkan daftarkan diri anda atau buat account email di gmail. Jika anda belum mempunyai account di gmail. Untuk buat email silahkan gunakan link berikut: http://mail.google.com/mail/signup
1. Apabila anda sudah mempunyai email, silahkan langsung saja ke situs http://www.blogger.com/ atau klik disini. Maka akan tampil halaman seperti dibawah.
2. Klik pada tombol "Memulai". Kemudian anda akan di minta untuk mengisi form pendaftaran seperti pada gambar dibawah ini. Setelah terisi semua, klik "LANJUTKAN".
Email dan password akan anda gunakan setiap kali membuka blog milik anda nantinya.
3. Ketik judul blog dan url yang anda inginkan. Tekan "Cek ketersediaan" Jika sukses klik tombol "Lanjutkan"
4. Pilih template yang akan digunakan, pilih salah satu klik tombol "lanjutkan"
5. Selamat, blog anda kini sudah jadi. Kemudian klik tombol Mulai Blogging.
6. Selanjutnya tinggal membuat tulisan pada lembar kerja posting. Jangan lupa memberi judul sesuai dengan postingan yang akan anda tulis, dan mengisi kotak "Label" sesuai kategori artikel anda.
7. Untuk melihat postingan sebelum di terbitkan klik "pratinjau" dan "terbitkan entri " untuk menerbitkan tulisan agar bisa terlihat di halaman blog.
1 komentar:
wah bagus nih panduannya. .
Posting Komentar